Safari Politik di SBD Jane Berkomitmen Jawab Kebutuhan Lapangan Pekerjaan Bagi Pemuda NTT




Calon Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) Jane Natalia Suryanto, melakukan safari politik di Sumba Barat Daya (SBD).

Kehadiran calon Wakil Gubernur NTT dengan nomor satu ini, disambut hangat oleh masyarakat dan seluruh kadar DPC Partai Hanura SBD.

Acara tersebut dilangsungkan di Kota Tambolaka, pada Sabtu, 12 Oktober 2024 ini dihadiri langsung oleh Ketua DPC Partai Hanura SBD Yohanes Ngongo, dan Ketua DPD Hanura NTT Drs  Refafi Gah. 

Dalam pidatonya, Jane Natalia Suryanto, menegaskan komitmennya untuk membangun NTT, terutama dengan menciptakan lapangan kerja bagi pemuda/i NTT serta memajukan sektor pertanian, nelayan, dan peternakan. 

Jane menyebut salah satu program konkrit  yang telah dikerjakannya adalah pembangunan pabrik Sumba Manis di Waingapu, sebagai bagian dari upayanya untuk menciptakan lebih banyak lapangan kerja.

"Saya punya program untuk menciptakan lapangan kerja dan membangun pabrik. Salah satunya adalah pabrik Sumba Manis di Waingapu. Ini adalah langkah nyata untuk mengurangi angka pengangguran di NTT," ungkap Jane.

Jane juga mengungkapkan pengalamannya selama 10 tahun bekerja dan berjuang di NTT, yang membuatnya memahami kebutuhan masyarakat secara mendalam.

"Menurut saya dan kaka Ansy, kalau mau jadi calon kepala daerah, kita harus berbuat dulu di masyarakat baru berani dan mau menjadi calon," tuturnya.

Ia menekankan pentingnya pemimpin yang bekerja untuk masyarakat, bukan untuk kepentingan pribadi.

"Kita bukan orang yang memalukan. Kita sudah bekerja di masyarakat, dan kita akan melanjutkan itu. Menyala artinya terang. Pemimpin harus membawa terang, bukan kegelapan," tegas Jane

Postingan populer dari blog ini

Diminta Mundur Dari Pilkada TTS, Marten Tualaka : "Saya Bukan Politisi Pinggiran"

Dinilai Memiliki Rekam Jejak Paling Baik,Milenial Kota Kupang Dukung Ansy Lema Jadi Calon Gubernur NTT

"Akibat Kadis di Tahan PBG Terhambat"